BIOGRAFI

BIOGRAFI
Sejarah dan Profil Keseharian

KOLEKSI BUKU

KOLEKSI BUKU
Buku-buku yang pernah dirilis

TIPS BERMANFAAT

TIPS BERMANFAAT
Kumpulan Tips-tips Bermanfaat

TANYA JAWAB

TANYA JAWAB
Konsultasi bersama dokter Hanny

Animasi Slider

Hubungan Onani Dengan Kencing Darah

03 February 2010


Apakah onani terlalu sering dapat mengakibatkan kencing darah? Penyebabnya apa? Apakah karena ada infeksi? Saya biarkan dan sembuh kembali...perlukah diperiksa ke dokter? (kejadiannya sudah 2 th yl)

Bagaimana cara terapi yang efektif untuk menghentikan masturbasi? PK (pengen nikah) sih tapi belum ada modal.....

Apakah dirangsang oleh lawan jenis (mirip onani) dapat dikategorikan masturbasi
(Pria, 23th, Indonesia)

Sebenarnya onani itu tidak ada hubungannya dengan kencing darah. Mungkin kalau onaninya sangat keras atau menggunakan 'gegep' atau dijepit truk/lokomotif mungkin saja bisa berdarah. Kalau onaninya biasa-biasa saja sih saya rasa tidak mungkin menyebabkan kencing darah. Kencing darah itu bisa disebabkan baik oleh infeksi atau bisa juga karena terdapat batu.

Coba saja anda perhatikan kencingnya, kalau ada perlukaan di saluran kencing saya takut nanti ada perlengketan. Kalau anda mau memeriksakan diri ke dokter, ya itu lebih baik.

Untuk menghentikan kegiatan masturbasi, anda bisa coba menyibukkan diri anda, entah itu olahraga atau bekerja lebih giat sehingga pikiran anda tidak melulu ke arah situ. Juga jauhkan diri dari hal-hal yang merangsang seperti film BF (Bentoel Filter?) juga bacaan atau majalah-majalah porno.

Kalau PK, tapi nggak punya modal, ya.. gampang atuuh! Coba saja anda cari anaknya pak Haji yang kaya. Jadi anda menikah dengan 'Mokondo' (Modal Konsep.. doang)

Onani dengan lawan jenis ya.. sama saja masturbasi juga namanya. Itu tidak berbahaya, sama saja dengan onani yang anda lakukan sendiri. Yang bahaya itu kalau keterusan sampai melakukan hubungan seks sebelum nikah.


KLINIK PRAKTIK YANG BARU (PINDAH TEMPAT)
Mulai 24 Oktober 2010

MELINDA HOSPITAL BANDUNG [ peta lokasi ]
Jl. Pajajaran No.46 Bandung Telp. (022) 4222 788 - 4222 388
SENIN, RABU, JUMAT jam: 18.00-selesai

SANTOSA HOSPITAL BANDUNG [ peta lokasi ]
Jl. Kebonjati no.38 Bandung Telp. (022) 4248 333
SELASA dan KAMIS jam: 18.00-selesai, SABTU jam 14.00-selesai

ACARA DIALOG SEKS "BUKA PINTU"
Simak dialog seks dr. Hanny dalam program "BUKA PINTU" [Streaming Online di sini]
di Radio Mara FM 106.7 Mhz Bandung, setiap hari Selasa, jam 22.00-24.00
Telp interaktif: 022 - 7305244 atau SMS ke 0855 212 1067

KONSULTASI ONLINE
Untuk berkonsultasi silahkan kirimkan via email ke:
dokter.hanny@gmail.com atau klik [ di sini ]
Jawaban akan di-email balik dan identitas terjamin kerahasiaannya.

Berlangganan Artikel Dokter Hanny


Related Posts with Thumbnails